Handphone

Cara Cek IMEI Hp Android IPhone Dengan Mudah

Cara cek IMEI Hp Andoid iPhone – International Mobile Equipment Identity (IMEI) adalah nomor identitas khusus yang dikeluarkan oleh asosiasi GSM (GSMA) untuk tiap slot kartu GSM yang dikeluarkan oleh produsen HP.

Kode IMEI biasanya berbentuk deretan angka unik yang berbeda satu sama lain. Jadi misalkan ada dua buah Hp dengan type yang sama, belum tentu IMEI keduanya sama. Karena nomor IMEI bersifat unik jadi tidak mungkin IMEI dimiliki dua perangkat sekaligus.

Apa Fungsi IMEI?

IMEI berfungsi untuk mengecek apakah smartphone yang kamu beli apakah asli atau palsu. Hp yang asli pasti nomor IMEI akan terverifikasi oleh vendor atau perusahaan dari handphone tersebut.

Beberapa perusahaan smartphone seperti samsung , Oppo ,Vivo ,Sony ,iphone dan lainnya memberikan fasilitas pengecekan IMEI secara online, jadi pelanggan mereka dapat mengetahui apakah Hp yang dibelinya asli atau fake.

Selain itu, IMEI juga berfungsi melacak Hp yang dicuri. Ketika Hp kamu dicuri, kamu bisa laporkan permasalahan tersebut beserta nomor IMEInya sehingga pihak berwajib bisa melacak keberadaan Hp kamu dengan mudah.

Nah, khusus untuk kamu pengguna smartphone Android atau iOS (iPhone/iPad), kamu bisa cek  IMEI perangkatmu dengan mudah, Lho!. Bagaimana caranya?

1. Cara Cek IMEI  Hp Android & iPhone (Kode Umum)

Sebelum mulai untuk mengecek nomor IMEI Hp Android atau iPhone kamu asli atau tidak, Yok kita cari tahu bagaimana cara mengetahui No IMEI.

Cara paling mudah untuk mengetahui nomor IMEI Hp kamu adalah dengan melihat kode IMEI pada dus produk (biasanya di dus bagian belakang). Selain itu, kode IMEI juga biasanya ditempelkan di bodi produk, kamu juga bisa mengeceknya di situ.

Cara kedua, yaitu dengan mengecek kode IMEI di perangkat itu sendiri. Masukan kode USSD *#06#  pada papan tombol Hp Android atau iPhone.

gambar cek imei dengan cara 1

Masukan kode USSD ini dan tunggu sesaat sampai layar menampilkan nomor IMEI Hp kamu. Cocokan nomor IMEI di layar handphonemu dengan nomor IMEI yang terdapat di dus untuk mengetahui apakah smartphone yang kamu beli asli atau palsu.

2. Cara Cek IMEI Hp Android Secara Online

gambar cara cek imei dengan cara 2

Setelah kamu menemukan nomor IMEI di Hp atau di dus box belakang, kamu bisa mengecek apakah nomor IMEI Hp Android kamu asli atau tidak. Caranya sangat mudah juga lho!.

Kunjungi website cek imei atau website www.kemenperin.go.id/imei  kemudian masukan nomor IMEI dari Hp kamu. Klik centang di kolom pernyataan “I’m not a Robot.” setelah itu, klik Check.

Jika IMEI kamu sudah terverifikasi, kamu akan dibawa ke halaman spesifikasi dan keterangan model smartphone yang kamu gunakan.

3. Cara Cek IMEI Hp IPhone / iPad Secara Online

gambar cara cek imei hpa iphone secara online

Untuk mencegah kamu membeli iPhone/iPad yang palsu, pastikan kamu membelinya di tempat atau official store yang ditunjuk oleh Apple.

Nah tapi jika kamu tidak sempat membelinya di toko resmi, kamu masih bisa mengecek apakah perangkat iOS yang kamu beli asli atau fake melalui layanan iTunes.

iTunes tidak hanya berfungsi sebagai layanan musik untuk iPhone saja lho!. Perangkat lunak resmi dari Apple ini ternyata juga bisa digunakan untuk mengecek IMEI iPhone/IOS.

Cara Cek IMEI Dengan iTunes Untuk Iphone

Sambungkan iPhone ke PC yang sudah diinstal iTunes. Setelah perangkat tersambung, klik “Library” pada iTunes lalu secara otomatis data dari iPhone akan ditampilkan di layar, termasuk juga nomor IMEI iPhone kamu. Jika nomor IMEI kamu tampil di iTunes, maka selamat iPhone / IOS kamu 100% asli.

Pastikan kamu mencatat nomor IMEI Hp Android atau iPhone sehingga jika suatu saat dibutuhkan bisa kamu gunakan.

Tips Dan Tutorial Berikan 3 cara cek IMEI di Hp Android / iPhone dengan mudah. Ingat-ingat caranya ya supaya jika suatu saat kalau ganti perangkat kamu bisa cek Hqndphonenya asli atau palsu.

Admin Kece

Haii Perkenalkan Saya Adalah Admin Blog Ini.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button